Masih ada namamu disini, disudut kecil hatiku. Memang warnanya sudah sedikit pudar, karena kamu tak pernah lagi menebalkannya. Tak seperti dulu, ketika kau masih menuangkan warna kuning dengan keceriaanmu, warna putih dengan ketulusanmu, warna merah muda dengan kasih sayangmu dan warna hitam dengan keegoisanmu. Tapi jangan kecewa, kamu perhatikan baik-baik, goresan dasarnya masih membekas jelas bukan?
namamu akan selalu ada disana walau warna-warnanya nanti bukan kamu lagi yang menuangkannya.
Masih ada bayangan kamu disini, didalam otakku. Memang bayangmu sudah mulai tenggelam karena kamu tak pernah lagi memancarkan cahayamu disana tapi lihat jejak itu, jejak itu akan tertanam disana walau bukan kamu lagi yang menelurusinya.
aku maunya warnaku disana warna pelangi yah yang memberikan dirimu berjuta keunikan...
ReplyDeletegak bilu ping aja? hehehe..
Delete